Superman of Earth-2


Pada artikel Jenis-jenis Superman disebutkan salah satunya adalah Superman Kal-L yang berasal dari Earth-2, semesta alternatif lainnya selain Earth-3.

Superman of Earth-Two adalah sebuah karakter fiksi yang merupakan karakter dari komik superhero yang dipublikasikan oleh DC Comics. Karakter ini pertama kali muncul dalam Justice League of America no. 73 bulan Agustus 1969. Dia adalah versi lain Superman dari realitas alternatif yang disebut Earth-2.  Tidak seperti versi Superman yang populer dari Earth-1, Superman Earth-2 digambarkan lebih tua dan memiliki nama kripton Kal-L.

Ada beberapa perbedaan kecil diantara kedua Superman.  Nama-nama "Kal-El", "Jor-El" dan "Jonathan dan Martha Kent" dari Earth-One menjadi "Kal-L", "Jor-L" dan "John dan Mary Kent" di Earth-Two.  Cerita tentang kedua Superman ini mengindikasikan bahwa Kal-L lebih tua daripada Kal-El, mungkin berusia sekitar 50-60 tahun yang ditandai adanya rambut putih di bagian samping.

Hal ini tidak hanya memungkinkan DC Comics membawa kembali kisah Superman's Golden Age, tetapi juga mencoba bereksperimen dengan kisah Superman lain yang berbeda dengan biasanya.  Beberapa perbedaan antara Kal-L dengan karakter yang kita kenal sebagai Kal-El pun diperkenalkan seperti terungkapnya identitas Clark Kent sebagai Superman kepada Lois Lane dari Earth-2 yang kemudian mereka menikah.  Kisah awal pernikahan ini diceritakan dalam "Mr. & Mrs. Superman" pada seri DC Superman Family.

Sebagai Superman, Kal-L dianggap sebagai superhero pertama dalam sejarah Earth-2, menjadi individu pertama yang tampil dengan kostum berwarna-warni dan berkemampuan superhuman. Dia berjuang melawan kejahatan, awalnya pada level lokal di kota asalnya Metropolis, kemudian berlanjut di seluruh Amerika, lalu seluruh dunia berada dalam perlindungannya. Pada November 1940 berdasarkan cerita di komiknya, Superman menjadi pendiri the Justice Society of America.  Dia menjadi anggota kehormatan bersama Batman pada pertemuan the Justice Society. Dia kemudian tampil dalam 2 petualangan bersama tim ini pada tahun 1940an dan membantu mereka dalam beberapa kesempatan sebagai anggota sebuah organisasi pada perang dunia ke-2 yang dikenal dengan sebutan the All-Star Squadron.  Dia membangun markas rahasianya di pegunungan di luar kota dan kemudian membangun Fortress of Solitude sama seperti Superman di Earth-1.

Beberapa tahun kemudian, dia dianggap sebagai "sesepuh" pada komunitas superhero di Earth-2, yang dianggap sebagai contoh dan panutan oleh generasi superhero berikutnya.  Dalam identitas rahasianya sebagai Clark Kent, Superman juga sukses di Daily Star sebagai kepala editor pada tahun 1950, menggantikan George Taylor.

Pada tahun 1950, Superman bertemu dengan 3 Kryptonian yang selamat yaitu U-Ban, Kizo, dan Mala. Ketiganya merupakan anggota dewan ilmuwan dari planet Kripton yang diasingkan setelah mereka berusaha menguasai planet itu. 

Pada suatu saat, sepupu Superman Kara tiba di bumi setelah melakukan perjalanan yang jauh dari Krypton.  Ketika ayahnya Zor-L mengetahui bahwa  Krypton akan meledak, dia menyimpan Kara dalam sebuah pesawat luar angkasa yang mengarah langsung ke bumi.  Walaupun kejadian ini bersamaan dengan saat pesawat Kal-L diluncurkan, pesawat Kara bergerak lebih lambat, dan dia tiba di bumi bertahun-tahun setelah pesawat Kal-L mendarat. Pesawat Kara didesign untuk menjaganya dalam kondisi statis selama perjalanannya dan memberikan pengetahuan melalui media virtual. Pada saat dia tiba di bumi, Kara berada pada usia remaja sekitar 20 tahun.

The Symbioship yang berada di pesawat Kara merupakan copy virtual dari Zor-L, Alura dan Kryptonian lainnya dari kota asalnya Kandor. Sekali dipindahkan dari pesawat, realitas virtual ini hilang.  Hanya Kara, yang kemudian dikenal sebagai Power Girl, yang bisa berinteraksi dengan realitas kripton virtual.




Kal-L adalah salah satu pahlawan dari berbagai versi Bumi yang berjuang untuk menyelamatkan Multiverse dari kehancuran selama peristiwa Crisis on Infinite Earths dan hadir di pertempuran di awal waktu di mana lima Bumi yang tersisa digabung menjadi satu alam semesta . Akibatnya, Kal-L masih ada dan masih ingat realitas sejarah asalnya, meskipun tidak ada satu pun di realitas yang baru terbentuk teringat ia pernah ada.

Setelah berduka atas hilangnya istrinya Lois dan teman-temannya dari Earth-2, Kal-L bergabung dengan pahlawan yang tersisa untuk pertempuran terakhir dengan Anti-Monitor di alam semesta Anti-Matter, di mana Anti-Monitor telah menyerap seluruh kehidupan di semesta itu. Kal-L akhirnya dapat mengalahkan Anti-Monitor untuk selamanya.

Alexander Luthor dari Earth-2 kemudian menjelaskan pada Kal-L bahwa dia telah menyelamatkan Lois Lane dari Earth-2 dari kehancuran Multiverse. Alexander kemudian mengirim Kal-L, Lois Lane, Superboy Earth-Prime dan dirinya sendiri ke dimensi paradise, mengunci diri mereka sendiri dari universe.

Kal-L kemudian merasa bahwa tempat yang disebut dimensi paradise lebih merupakan seperti penjara daripada tempat pelarian, akhirnya menemukan cara untuk meninggalkan tempat tersebut tanpa harus membuat kerusakan di universe.

Kal-L awalnya berniat untuk tinggal di dimensi "paradise" hingga kemudian Lois jatuh sakit. Kal-L kemudian membuat replika Metropolis dan gedung perkantoran the Daily Star sebagai cara untuk menolong Lois.  Setelah usahanya gagal, Kal-L mulai percaya pada penjelasan Alexander Luthor bahwa dimensi "paradise" tempat mereka berada telah memakan jiwa mereka.  Alexander Luthor dan Superboy menggunakan kecemasan Kal-L akan sakitnya Lois untuk keluar dari dimensi "paradise" dan memulai rencana mereka untuk membentuk ulang Multiverse.

Terkejut karena semakin memburuknya keadaan dunia, Kal-L bersama rekan-rekannya memutuskan untuk keluar dari pengasingannya dan memberikan bantuan.

Kal-L kemudian bertemu dengan sepupunya Power Girl, dan menjelaskan asal-usul Power Girl.



Setelah ingatannya kembali berkat sentuhan Lois Earth-2, Kal-L kemudian menjelaskan rencananya pada Power Girl untuk mengembalikan Earth-Two. Kal-L mencoba meminta bantuan Batman dengan mengklaim bahwa ketidakpercayaan Batman pada superhero lainnya disebabkan karena sisi gelap Earth-1, dan menjanjikan bahwa dia akan selalu bersama Bruce ketika 'Bumi' yang sesungguhnya kembali.  Batman kemudian bertanya pada Kal-L tentang Dick Grayson pada realitas itu apakah merupakan versi yang jahat seperti yang diketahui oleh Kal-L, dan berusaha menggunakan cincin Kryptonite melawannya.

Power Girl tertangkap oleh Superboy-Prime setelah menemukan peralatan Alexander Luthor Jr., yang akan digunakan untuk mengembalikan Multiverse dalam rangka mencari bumi yang sempurna. Alexander berhasil membuat kembali Earth-2, yang menyebabkan Kal-L dan Lois Earth-2, (bersama dengan superhero lainnya yang berasal dari sana), dikirim kembali.

Setelah mereka tiba di Earth-2, Lois mati setelah menceritakan pada Kal-L bahwa dia bahagia memiliki hidup yang panjang. Kal-El dari Earth-1 mendengar jeritan kesedihan Kal-L dari Buminya dan mencoba mencari tahu. Kal-L yang marah menyerang Kal-El saat kedatangannya dan menyalahkannya karena merusak Earth-2. 

Setelah pertempuran dengan Kal-El, Kal-L menyadari bahwa bumi yang sempurna tidak membutuhkan Superman dan bahwa Alexander menggunakan dia untuk tujuannya sendiri. Kal-L kemudian bertahan menyaksikan  runtuhnya Bumi alternatif ke Bumi Baru dan kemudian menjadi saksi kematian Kon-El, yang membuatnya menyadari bahwa ia telah mengutuk Superboy yang salah.

Kal-L dan Kal-El kemudian bergabung untuk mengalahkan Doomsday dan Bizarro dalam penyerangan the Secret Society ke Metropolis.

Kedua Superman ini kemudian bekerja sama untuk mengalahkan Superboy-Prime dengan membawanya ke matahari merah planet Krypton Rao (yang mengakibatkan ketiganya kehilangan kekuatan), dan kemudian mendarat di planet Green Lantern Mogo. Kal-L dan Kal-El, tanpa kekuatan, bertarung melawan Superboy-Prime di planet Mogo, dimana Superboy-Prime mengalahkan Kal-L hingga mati.

Kal-El kemudian mengalahkan Superboy-Prime, yang lalu ditahan oleh Green Lanterns. Kal-L mati dalam pelukan Power Girl setelah mengatakan padanya 'aku akan selalu bersamanya' dan membisikan kata "Lois" sebagai kata terakhirnya.




Kal-L dan istrinya Lois Lane dari Earth-2 kemudian hidup kembali sebagai Black Lantern yang tanpa jiwa dan datang ke DC Universe.  Setelah membunuh beberapa orang penduduk Smallville, mereka menyerang keluarga Kent dengan menculik Martha untuk memancing Conner Kent menuju konflik. Kal-L dan Lois telah menyatakan niat mereka, bersama dengan Black Hand dan the Black Lantern Corps, untuk mempersatukan kembali keluarga dengan Jonathan Kent dalam kematian.  Kal-L membuktikan bahwa dirinya hampir tidak terkalahkan hingga Conner mencuri the Black Lantern Psycho-Pirate's Medusa Mask, menggunakannya untuk menciptakan kekuatan untuk menarik cincin Kal-L dari tubuhnya, membuat Kal-L mati sekali lagi.

Mayat Kal-L disimpan di markas Justice Society jauh dari the Black Lanterns corp. Istrinya Lois mencoba untuk mendekati tubuh Kal-L tetapi Power Girl dapat mencegahnya, Black Lantern Lois mengorbankan dirinya dengan mencabut cincinya dan memberikannya pada Kal-L untuk menghidupkannya sekali lagi.  Dalam pertempuran antara Kal-L yang telah menjadi Black Lantern dan Power Girl, Mr. Terrific menciptakan mesin dari cincin Alan Scott, the Helm of Nabu, yang memiliki kekuatan petir dan kosmis Stargirl dan menghancurkan Black Lanterns.